Tips Membeli Sepatu Lari

Diposkan oleh aLdyputRa on Monday, June 29, 2015



Bagi para pecinta olahraga, lari menjadi salah satu olahraga yang digemari oleh banyak orang. Selain murah, kita bisa melakukannya dimana saja dan kapan saja. Namun, yang perlu diperhatikan adalah bagaimana kita menggunakan alas kaki untuk melakukan olahraga tersebut.

Berikut ini ada sedikit tips membeli sepatu untuk kalian yang memiliki hobi olahraga lari ini, silahkan disimak ya:

Ukur kaki Anda.
Pastikan Anda mengetahui lebar dan panjang kaki Anda. Karena dengan hal ini akan sangat memudahkan Anda untuk mencari sepatu lari yang tepat untuk Anda kenakan. Perlu diketahui bahwa pada saat Anda berlari, kaki-kaki Anda membutuhkan ruang bergerak paling tidak setengan CM.
Kunjungi Toko Sepatu Yang Memiliki Analisa Kaki.
Banyak diluar sana seperti Sweatshop.co.uk atau toko Vivobarefoot yang dapat menganalisa kaki Anda lebih dalam. Tidak hanya itu, dengan analisa tersebut akan terlihat bagaimana tipe kaki Anda dan akan mendapat referensi yang berguna untuk Anda pakai sebagai masukan sebelum menentukan sepatu lari yang benar-benar cocok untuk Anda.
Pikirkan Struktur Tanah.
Banyak sepatu lari saat ini memiliki keunggulan masing-masing pada kondisi lapangan para pelari. Sebelum membeli pastinya Anda akan tahu akan berlari dimana. Apakah strukturnya rata atau berbatu-batu? Itu akan memudahkan Anda lebih jauh lagi dalam memilih sepatu lari.
Tentukan Sejauh Mana Anda Akan Berlari Tahun Ini.
Anda sendiri yang akan menentukan seberapa sering dan berapa jarak yang akan Anda tempuh selama setahun pertama. Apakah marathon, atau lomba lari 5KM, 10KM, 21KM, atau hanya ingin berolahraga lari biasa-biasa saja bersama kerabat ataupun komunitas. Ini akan membuat Anda lebih mudah untuk membeli satu sepatu lari yang benar-benar Anda.

{ 0 komentar... read them below or add one }

Post a Comment